šŗššššššš

Sambutan Ketua
Sekolah Tinggi Teologi Sabda Agung (STTSA)
Syalom, selamat datang di Web STT Sabda Agung (STTSA). Soli Deo Gloria! Karena Dialah STTSA berasal; oleh Dialah STTSA beroperasionalĀ dengan menyelenggarakan program pendidikan strata satu yang telah terakreditasi baik prodi Teologi maupun Prodi Pendidikan Agama Kristen.
Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Ā Sesuai dengan visi STTSA, yakni āmenjadi Sekolah Tinggi Teologi yang unggul untuk āmelayani yang tidak terlayani ( I Kor. 1:27-28)ā maka program pendidikan strata satu baik Program Studi Teologi dan Program Studi PAK diselenggarakan sebagai misi STTSA dengan tujuan menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) sesuai motto STTSA yaituĀ menjadi hamba Tuhan yang āberiman, berilmu dan berkarakter Kristus. Mengantisipasi berbagai perubahan yang terjadi karena perkembangan zaman maka STT Sabda AgungĀ sebagai sebuah lembaga pendidikan tinggi teologi akan terus berbenah dalam meningkatkan mutu pendidikan sehingga semakin memberikan kontribusi nyata terhadap dunia pendidikan teologi.
Ā
Ada pepatah ātak kenal maka tak sayang,ā seringĀ diungkapkan seseorang saat akan memperkenalkan diri. Kami bersyukur karena dengan adanya Website STT Sabda Agung maka banyak orang akan lebih mudah mengenal dan mengetahuiĀ informasi tentang STT Sabda Agung sehingga banyak orang juga yang akan menyayangi STT Sabda Agung dengan bersinergi bersama untuk mewujudkan Visi yang dipercayakan Tuhan.
Ā
Anita Yumbu Tomusu, M.Th
Ketua STTSA
Profil STTSA
Sejarah STTSA
Sekolah Tinggi Teologi Sabda Agung (disingkat STT Sabda Agung atau STTSA) awalnya bernama STT Doulos Bandung yang dipindahkan ke Jawa Timur pada tahun 1999 dengan nama STT Pemulihan. STT ini kembali menggunakan nama STT Doulos Surabaya, pada tahun 2005. Dalam penyesuaian dengan peraturan pemerintah maka sejak 9 November 2010, STT Doulos Surabaya resmi dilepas oleh Yayasan Doulos. Fungsi pendidikan dan pengajaran dilanjutkan dengan membentuk Lembaga Pendidikan Sabda Agung (LPSA) pada 11 April 2011 untuk menaungi STT Doulos Surabaya. Dengan Demikian STT Doulos Surabaya berganti nama menjadi STT Sabda Agung (STTSA). Sejak Januari 2013 sampai sekarang, LPSA bekerjasama dengan Yayasan Bina Setia Indonesia (sekarang bernama Yayasan SABAS) untuk mendapatkan legalitas dari Kemenag RI. Dalam masa perjuangan yang relatif lama, akhirnya, dengan kasih karunia Tuhan, pada tanggal 7 Mei 2013, STTSA telah mendapatkan Ijin Penyelenggaraan untuk dua Program Studi S1 yaitu Prodi Teologi/Kependetaan dan Prodi Pendidikan Agama Kristen yang juga telah terakreditasi BAN PT pada Agustus 2019.Dengan demikian STTSA dapat melaksanakan Ujian Penjaminan Mutu (Ujian Negara). Untuk pertama kalinya Ujian Negara diselenggarakan pada pada Bulan Agustus 2013. Mereka yang lulus kemudian diwisuda pada bulan Desember 2013. STTSA kembali diperkenankan Tuhan menamatkan 18 orang yang diwisuda pada tanggal 20 Desember 2017 dan sudah ditempatkan melayani di Gereja, Sekolah dan panti sosial di Surabaya, Batu Malang, Blitar, Purbalingga, Bandung, Sulawesi Barat, Kalimantan Tengah dan Wamena, Papua.